Mangga Termahal Ada di Jepang

mangga Miyazaki
mangga Miyazaki

Belum lama ini warga Jepang, khususnya di kota metropolitan Tokyo, diramaikan oleh publikasi mengenai mangga yang tergolong sangat mahal, bisa jadi termahal di dunia, meski diakui rasanya enak, dengan aroma yang tentu saja mengundang selera.

Wartawan Antara di Tokyo, Jumat, menelusuri keberadaan mangga termahal yang berasal dari propinsi Miyazaki itu, sehingga disebut mangga Miyazaki, di sejumlah lokasi, seperti Meguro dan Ropongi.

Kalau mangga yang biasa diimpor Jepang harga per satu kilogramnya berkisar 820 yen sampai 2.250 yen, mangga Miyazaki, atau disebut juga mangga merah, karena mirip warna merah buah apel, bisa mencapai 11.371 yen sekilonya atau setara Rp830 ribu. Harga tersebut ditawarkan di sebuh supermarket di kawasan Meguro.

Sebuah mangga Miyazaki yang dikemas dalam satu kotak plastik dengan berat 350 gram berharga 3.980 yen. Sedangkan berat mangga impor berkisar 160 gram hingga 450 gram.

Di sebuah pameran buah-buahan yang diadakan kawasan Ropongi, baru-baru ini, seorang warga Tokyo, sampai terheran-heran dengan harga buah mangga merah itu. Menurutnya harga mangga miyazaki sangat mahal. Sekadar ingin tahu ia pun mengambil gambar buah mangga yang dipajang di etalase dengan harga terpampang 26.250 yen (setara 210 dolar AS).

mangga Miyazaki
mangga Miyazaki

Sekedar membandingkan, ia lalu mengambil gambar satu keranjang berisi sejumlah buah-buahan, seperti jeruk, melon, mangga biasa, yang harganya dibandrol 15 ribu yen, setara 120 dolar. Setelah itu berlalu sambil menggelengkan kepalanya.

Fenomena mangga Miyazaki yang ramai-ramai dipublikasikan di televisi Jepang, juga mengundang rasa ingin tahu atase pertanian KBRI Tokyo. Rasa ingin tahunya lebih terdorong oleh harganya yang sangat mahal tersebut. "Setelah melihat tayangan tersebut saya ingin sekali mendapatkannya. Saya pun lantas mencarinya," ujar Dr.Pudjiatmoko.

mangga Miyazaki
mangga Miyazaki

Doktor lulusan Jepang itu pun mengakui kalau rasanya memang sangat manis, aromanya wangi meskipun wanginya tidak sekhas mangga harum manis. "Bentuknya lonjong seperti layaknya buah mangga, warna kulitnya merah, daging buahnya juga empuk dengan kandungan air yang cukup," ujarnya.

Mengingat harganya yang selangit untuk ukuran sebuah mangga, maka orang Jepang menjadikannya sebagai omeyage atau hadiah.

Menjawab pertanyaan apakah mangga miyazaki akan laku di pasaran, Pudjiatmoko mengatakan, bisa saja laku untuk dijual, karena konsumen di Jepang tentu sudah mempunyai pangsa pasarnya sendiri. "Yang jelas mereka mempunyai segmen pasar untuk produk-produk bermutu meskipun dengan harga selangit," katanya .

Pelajaran yang bisa dipetik dari mangga miyazaki ini, kata Pudjiatmoko, perlunya Indonesia meningkatkan mutu produk buah-buahannya sehingga mampu memasuki pasar Jepang yang mempunyai daya beli tinggi, diiringi standar mutu tinggi, dan selera konsumen yang tinggi pula. [jktv/jul].

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...