7 Tanda Anda & Pasangan Siap Bertunangan

Dalam hubungan asmara, pasti setiap pasangan menginginkan suatu tujuan bersama yaitu pernikahan. Sebelum menikah, mereka kerap melakukan pertunangan untuk saling mengikat satu sama lain.

Namun, banyak di antara mereka yang telah bertunangan, di pertengan hubungan akhirnya memutuskan hubungan karena ketidakcocokan satu sama lain. Tentunya Anda tidak ingin bernasib sama bukan? Maka dari itu kesiapan dari kedua belah pihak sangat ditentukan sebelum memutuskan untuk bertunangan.
sukague.com
Bagaimana mengetahui bahwa Anda dan pasangan telah siap untuk bertunangan? Simak tanda-tanda berikut ini :



1. Saling memberikan yang terbaik

Mungkin kedengarannya klise tapi ini sangat penting. Saling memberikan perhatian, pengertian dan pengorbanan menjadi kunci sukses dalam menjalin hubungan jangka panjang.

2. Dapat berkompromi

Setiap manusia memiliki keegoisannya masing-masing. Namun, ketika kedua orang bisa saling berkompromi maka ini merupakan tanda bahwa mereka sudah dapat menjalin hubungan ke tingkat yang lebih serius.

3. Memilih jujur

Tidak sedikit pasangan yang berani jujur atas kesalahan dan kebodohan yang telah dilakukannya. Mereka takut disalahkan atau dianggap lemah oleh pasangannya. Jika Anda dan si dia saling berani mengungkapakan sebuah kesalahan, maka tidak diragukan lagi Anda berdua dapat hidup bersama dalam masa sulit sekalipun.

4. Saling menghibur

Ketika Anda merasa lemah atau sedih, Anda tahu ke mana tempat Anda harus berbagi dan menumpahkan emosi. Pribadi yang dapat menghibur satu sama lain dapat menguatkan diri sendiri maupun menguatkan hubungan yang telah dibina.

5. Berdebat dengan baik

Tidak ada yang salah dengan argumen, malah ini dapat membuat hubungan semakin sehat. Asalkan Anda berdebat dengan tujuan, memiliki solusi dan saling menghargai pendapat, karena ini sangat penting ketika Anda menikah nantinya.

Apakah Anda dan pasangan bisa berdebat dan menyelesaikan masalah dengan baik? Jika ya, berarti Anda sudah siap untuk hubungan yang lebih serius. Jika belum, berarti Anda dan pasangan perlu memperbaiki cara berargumen yang lebih baik.

6. Orang terdekat Anda merestui

Dukungan orang terdekat sangat dibutuhkan ketika menjalin hubungan. Tentunya akan semakin menyenangkan, jika orang-orang terdekat Anda mendukung kedekatan Anda dan pasangan. Di samping itu, Anda juga perlu melihat bagaimana si dia menunjukkan perhatiannya kepada orang-orang terdekat Anda, seperti sahabat dan keluarga Anda.

7. Memiliki nilai yang sama

Banyak yang mengatakan perbedaan itu indah. Namun, untuk hubungan jangka panjang, terlalu banyak perbedaan dapat menyulitkan Anda nantinya. Maka dari itu, memiliki nilai dan konsep yang sama tentang kehidupan dapat membuat Anda dan pasangan dapat menjalani hidup lebih mudah nantinya.  

Sumber :

wolipop.com

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...