Tip Praktis Lancar Berbahasa Asing !

Kemampuan berbahasa asing bukan lagi sekadar keunggulan di antara calon pencari kerja, melainkan sudah menjadi keharusan. Semakin banyaknya tenaga kerja asing, membuat kita mau tak mau harus berinteraksi dengan mereka. Tentu saja akan lebih mudah jika kita menguasai bahasa asing terutama Inggris. Selain itu, korespondensi melalui email dan berselancar di internet juga mengharuskan kita menggunakan bahasa asing.

Bahasa adalah ketrampilan sehingga harus sering-sering dilatih agar dapat dikuasai. Tidak perlu waktu atau ketode khusus untuk melakukannya. Yang penting ada kemamuan, karena di sekitar kita sebenarnya ada banyak medium untuk latihan. Simak tip praktis berikut ini.

Pertama, sekarang ini banyak film-film berbahasa asing diputar di televisi. Daripada pusing-pusing mencari native speaker, mengapa tidak memelototi layar kaca saja. Sembari menghibur diri, kita dapat belajar pendengaran dan cara pelafalan. Tentu saja tidak semua bahasa film itu formal. Untuk itu, setiap kali lihat kembali buku teks anda sebagai perbandingan.

Kedua, sering-seringlah membaca koran, buku dan majalah berbahasa asing. Internet telah menjadi media yang mengaburkan batas-batas antar negara. Anda dapat membaca berita terkini dari berbagai belahan dunia di situs-situ berita. Simak cara mereka mengungkapkan gagasan dengan bahasa yang formal. Bandingkan pula dengan situs-situs pribadi (weblog) yang biasanya menggunakan bahasa lebih tidak formal.

Ketiga, jangan malu untuk berbicara. Kesalahan adalah satu langkah menuju kemahiran. Dewasa ini menjalin komunikasi dengan orang asing bukanlah perkara yang terlalu sulit. Jika anda memiliki koneksi ke internet, anda dapat berpartisipasi dalam ruang bicara (chatting) dan menghubungi orang-orang dari belahan bumi lain.

Keempat, cara lain untuk melatih kemampuan adalah dengan menuangkan gagasan dalam bentuk tulisan. Jika selama ini anda memiliki catatan harian, mengapa tidak mencoba membuatnya dalam bahasa asing. Demikian pula dengan catatan penting dan pesan dalam agenda anda, biarpun singkat upayakan untuk menulisnya dalam bahsa asing. Dengan demikian anda akan terbiasa berpikir dalam bahasa asing. (yz)

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...